Hingga Nopember 2011, PT Jamsostek (Persero) Kantor Cabang Sibolga telah membayar klaim sebesar Rp 13, 276 Miliar. Jumlah tersebut dibayarkan kepada 9.946 kasus Jaminan Kecelakaan Kerja, Jaminan Hari Tua, Jaminan Kematian dan Jaminan Pemeliharaan Kesehatan peserta jamsostek yang ada di 12 Kabupaten / Kota wilayah kerja kantor tersebut.
Demikian disampaikan Kepala Cabang PT Jamsostek (Persero) Kantor Cabang Sibolga Mangasi Sormin SH MM, dalam siaran pers selepas menerima audiensi wartawan RRI Sibolga di Kantor PT Jamsostek (Persero) Cabang Sibolga Jalan Letjen Suprapto No 89 Sibolga, Rabu (14/12).
Klaim sebesar Rp 13, 276 Miliar terdiri Jaminan Kecelakaan Kerja (142 kasus, Rp 936, 9 Juta), Jaminan Hari Tua(2.025 kasus, Rp 10,80 Miliar) , Jaminan Kematian (54 kasus; Rp 793,40 Juta) dan Jaminan Pemeliharaan Kesehatan (7.725 kasus; Rp 739,880 Juta).
Mangasi Sormin mengatakan, PT Jamsostek (Persero) Sibolga saat ini terus berupaya menjalin kerja sama dengan seluruh pemangku kepentingan yang ada di wilayah kerjanya.
“Meski kami baru efektif tanggal 16 november bulan lalu sebagai Kepala Kantor . Kami sudah bertemu dan beraudiensi dengan 3 Kepala Daerah yaitu Bapak Walikota Sibolga, Bupati Tapteng dan Bupati Tapsel. Kami sangat mengharapkan dukungan para Kepala Daerah lain,” tandas Sormin.
Sormin, menambahkan pihaknya terus menjalin kerja sama dengan pengusaha, tenaga kerja serta pelaku usaha baik formal maupun informal diwilayah kerja Cabang Sibolga.“Jumlah perusahaan yang menjadi peserta Jamsostek di Cabang Sibolga saat ini sebanyak 907 perusahaan dengan jumlah tenaga kerja aktif mencapai 22.254 orang. Sementara jumlah tenaga kerja yang mengikuti program jaminan pemeliharaan kesehatan mencapai 319 perusahaan dengan tertanggung 4.580 orang,” tutup Sormin.
Dalam audensi itu, Mangasi Sormin turut didampingi Kepala Bidang Umum, SDM, TI dan Humas Sanco Simanullang, Kepala Cabang antara lain Kepala Bidang Pemasaran Husaini, Kepala Bidang Pelayanan Zainal Fakhruddin dan Kepala Bidang Keuangan Aslim Tiopan. Dikatakan, (Rel)
Rabu, 14 Desember 2011
Jamsostek Sibolga Bayar Klaim Rp 13,2M
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar